Penemuan Baru Terahertz Bandwidth Ponsel Bekerja 1.000 kali Lebih Cepat

Monday, March 18, 2013

Konektivitas 3G dan 4G adalah dua koneksi unggulan dalam urusan kecepatan data. Dan dua tipe konektivitas tersebut kerap ditemui di berbagai perangkat mobile. Namun sebuah tim dari Universitas Pittsburgh kabarnya telah berhasil merancang alat transmisi data yang yang diklaim mampu menghantarkan data ribuan kali lebih cepat. Tim ini dipimpin oleh Hroje Petek, seorang profesor kimia dan fisika di Kenneth P. Dietrick School of Arts and Science. Ia berhasil menciptakan alat yang ia sebut dengan frequency comb (sisir frekuensi) yang mencakup lebih dari 100 terahertz (THz) bandwith. Frequency comb dirancang untuk sebuah struktur yang teoritis dan dapat mengirimkan data ke perangkat seperti ponsel dan komputer di wilayah yang mengalami pantulan cahaya pada 15,6 THz. Penelitian ini diterbitkan pada 4 Maret pada edisi Nature Photonics dan ditampilkan pada situs University of Pittsburgh. "Kemampuan untuk memodulasi cahaya seperti bandwidth dapat meningkatkan jumlah informasi yang dibawa lebih dari 1.000 kali," papar Hroje Petek. Ia menambahkan, penemuan tersebut telah ditunggu-tunggu sejak pertama kali penelitian dilakukan. Dan dapat dibandingkan dengan berbagai kecepatan koneksi saat ini. Para ilmuwan bekerja dengan silikon, bahan yang digunakan untuk membuat semikonduktor di jantung teknologi proses komputasi. Hroje Petek mengatakan jika timnya memerkirakan hingga 15,6 THz dalam percobaannya. Sebuah frekuensi mekanik tertinggi atom dalam kisi silikon.

Nabil Miftahudin; 115514004; elkom 1
referensi :  
http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=2243462530825829727#editor/target=post;postID=6334034212171973395
Diunduh pukul: 23.49. hari senin tanggal 18 Maret 2013

0 comments:

Post a Comment